Kendari, - PT Tiran Nusantara Group terus komitmen memberikan pelayanan kesehatan kepada seluruh karyawan. Hal itu dibuktikan dengan adanya kerjasama sekaligus penandatanganan Nota Kesepahaman antara PT Tiran Nusantara Group dan Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat III Kendari yang digelar di Lantai 3 RS Bhayangkara pada Rabu, 21 Januari 2026.
Acara ini dihadiri langsung oleh Direktur Utama PT. TNG, Rahman Arif, S.E., Akt., M.M., Direktur PT. Tiran Indonesia, Capt. H. Andi Jamaluddin Arsyad, M.Mar., Asisten Direktur Bidang SDM dan Aset PT. TNG, Asma Aburaera, S.Psi., Kepala Satuan Pengawas Internal PT. TNG, Anwar Hasan, S.H., M.H., Dokter PT. Tiran Indonesia, dr. Andi Muhammad Machrum, S.H, M.KKK., Humas TNG H. La Pili dan insan pers.
Pada kesempatan itu, Direktur Utama Tiran Nusantara Group (TNG) menyampaikan kerjasama ini merupakan sinergitas antara perusahaan dengan RS Bhayangkara dalam penanganan dibidang kesehatan para karyawan.
Ditempat yang sama, Asisten Direktur Bidang SDM & Aset PT. Tiran Nusantara Grup, Asma Aburaera, S.Psi menegaskan inti dari kerjasama ini tak lain untuk memberikan pelayanan kesehatan karyawan.
" Pada intinya tujuan dari MoU ini adalah untuk memberikan pelayanan kesehatan kepada seluruh karyawan PT. Tiran Nusantara Grup menuju pada Sumber Daya Manusia yang sehat,"
Lanjut Asma Aburaera, menjelaskan bahwa terjalinnya kerjasama ini yaitu dalam penyediaan medis dan pelayanan penunjang medis bagi karyawan PT. Tiran Nusantara Grup.
Kemudian, untuk memberikan fasilitas pelayanan kesehatan secara cepat dan tepat dan tentunya pelayanan tersebut atas standar profesi dan etika kedokteran.
"Jadi kerjasama ini kami menilai bahwa Rumah Sakit Bhayangkara Tingkat III Kendari Biddokes Polda Sultra merupakan salah satu Rumah Sakit yang kami pilih untuk melakukan kerjasama, dan kami harap nantinya akan memberikan pelayanan terbaik kepada karyawan PT. Tiran Nusantara Grup," harapnya.
Terakhir, Asma Aburaera menyatakan bahwa karyawan sehat adalah merupakan tanggungjawab perusahaan, sebab karyawan merupakan Aset terbesar yang harus diperhatikan.
Laporan Redaksi: Manton